8 Jenis Font Klasik Terbaik Untuk Desain Kamu
Di era modern ini sudah banyak jenis font atau tipografi yang menarik yang bisa dengan mudah kita pilih. Jenis font ini akan membuat hasil tulisan atau ketikan menjadi semakin indah. Tetapi diantara banyaknya jenis font, font klasik masih menjadi salah satu jenis font yang cukup menarik dipakai untuk desain. Berikut beberapa jenis font klasik yang bisa kamu coba.
1.Caslon
Caslon adalah salah satu tipografi atau font klasik yang masih banyak diminati. Font ini sudah ada sejak abad ke-18, dan masih eksis hingga sekarang. Jenis font ini banyak digunakan untuk pembuatan buku, jurnal, hingga ensiklopedia.
2.Garamond
Jenis font selanjutnya adalah Garamond, yang merupakan font klasik yang dirancang oleh Cloude Garamond dari Paris di abad ke 16. Font Garamond menampilkan kesan yang lebih alami seperti tulisan tangan, dengan menggunakan struktur yang lebih kuat dan fleksibel sepanjang waktu.
3.Clarendon
Selanjutnya, jenis font klasik yang tak kalah menarik adalah Clarendon. Jenis font ini sudah popuer sejak tahun 1845 yang didesain oleh Benjamin Fox. Clarendon menjadi font terpopuler sehingga banyak yang meniru jenis font ini. Walaupun demikian, Clarendon yang asli memiliki keunikan tersendiri, seperti huruf yang tebal dengan goresan yang seragam dan serpihan lempengan dengan model sedikit meruncing. Saat ini font Clarendon banyak digunakan untuk pencetakan woodblock dan letterpress.
4.Futura
Font klasik yang satu ini didesain oleh Paul Renner pada tahun 1927. Walaupun sudah berumur lama, jenis font ini masik sangat populer dibanyak kalangan. Bahkan beberapa merek ternama menggunakan jenis font Futura dalam penulisan brand mereka, yaitu Cisco, Alfa Romeo, Domini’s Pizza, dan Gillette.
5.Aksidenz Grotesk
Aksidenz Grotesk cukup populer dikalangan para desainer grafis. Jenis font ini menganut prinsip desain Swiss pada pertengahan abad ke-20 atau disebut juga sebagai Gaya Tipografi Internasional. Font klasik Aksidenz Grotesk dirilis pertama kali pada tahuan 1898. Namun, kini jenis font ini juga banyak ditiru seperti Helvetica.
6.Stiquez
Tipografi bergaya klasik selanjutnya yang tak kalah menarik adalah Stiquez. Font jenis cocok untuk desain toko atau brand bisnis. Banyak juga digunakan sebagai tambahan dalam pembuatan logo.
7.Troupe
Anda juga bisa menggunakan font klasik dari Troupe. Pembuatan font ini terinspirasi dari sebuah poster retro. Troupe memiliki empat gaya tulisan berbeda-beda, dan tersedia 370 karakter. Anda bisa membuat ketikan indah dengan menggunakan font klasik Troupe.
8.Handwritten
Terakhir, jenis font klasik yang bisa dipilih adalah Handwritten. Jenis tulisan ini terdiri dari berbagai model mulai dari seperti tulisan yang terbuat dari spidol maupun kuas. Ukuran tulisan juga bermacam-macam, mulai dari tebal, tipis, tegak, miring, dan sebagainya. Jenis tulisan ini cocok bagi meraka yang ingin hasil ketikan lebih terkesan santai.
Itulah 8 jenis font klasik terbaik yang banyak digunakan untuk membuat berbagaidesain yang indah. Cobalah untuk berkreasi dengannya untuk menghasilkan typhography yang menarik.